Kuliner

Ubi Cilembu: Rahasia Manis dari Sumedang hingga Ragam Kreasi Lezat

Ubi Cilembu: Rahasia Manis dari Sumedang hingga Ragam Kreasi Lezat
Ubi Cilembu: Rahasia Manis dari Sumedang hingga Ragam Kreasi Lezat (dok grid health)

SURABAYA, PustakaJC.co - Ubi Cilembu, yang menjadi komoditas unggulan khas Sumedang di sektor pertanian, memiliki sejumlah keunikan dibandingkan jenis ubi lainnya. Agus Kurniawan, seorang peneliti sekaligus dosen dari Universitas Padjadjaran, mengungkapkan bahwa salah satu keistimewaan Ubi Cilembu, yang juga dikenal sebagai ubi madu, adalah tingginya kandungan gula terlarut.

 

Karena kandungan tersebut, saat ubi ini dipanggang atau dioven dengan suhu dan durasi tertentu, dagingnya menjadi lembut dengan rasa manis yang khas dan aroma yang menyerupai madu.

 

Dilansir dari tinewss, berdasarkan hasil penelitian, Ubi Cilembu varietas rancing sebenarnya dapat dibudidayakan di luar habitat aslinya. Namun, ubi yang ditanam di Desa Cilembu tetap memiliki cita rasa khas yang unik. Varietas ini idealnya tumbuh pada ketinggian 500–1000 meter di atas permukaan laut (mdpl).

Baca Juga : Rahasia Cincau Hitam: Segar, Sehat, dan Mudah Dibuat
Bagikan :