Berikut manfaat sehat makan alpukat secara rutin:
1. Kandungan Nutrisi
Konsumsi alpukat sangat ideal jika ingin meningkatkan asupan vitamin. Sebuah studi tahun 2013 menunjukkan kualitas diet yang lebih baik saat mengonsumsi alpukat dibandingkan mereka yang tidak mengonsumsinya.
Toby Smithson menjelaskan, "Alpukat dikemas dengan nutrisi. Di dalamnya tersedia sumber vitamin, mineral, zat antioksidan, vitamin C, E, K, B6, riboflavin, niacin, folat, magnesium, dan lainnya. Kandungan itu semua adalah sumber nabati dan asam lemak omega-3."
2. Menurunkan Risiko Penyakit Jantung
Kandungan nutrisi pada alpukat juga disebut memiliki hubungan baik dalam meningkatkan kesehatan jantung. Alpukat yang dikonsumsi rutin ini dapat membantu secara langsung dalam mengelola tekanan darah tinggi. Tekanan darah yang tinggi dapat mengakibatkan risiko penyakit jantung.
"Alpukat kaya akan potasium dan rendah sodium, di mana membantu menurunkan tekanan darah dan mengurangi risiko serangan jantung atau stroke," kata Smithson.
Manaker juga menambahkan kalau satu porsi alpukat menyediakan 6 persen potasium dari kebutuhan harian. "Diet dengan makanan yang kaya potasium dapat membantu dalam mengimbangi beberapa efek berbahaya natrium pada tekanan darah," ujarnya.