Bahan tambahan pada racikan kopi ini berguna untuk meredam rasa pahit. Biasanya ditambahkan pada penggemar kopi yang tak begitu menyukai rasa pekat.
Dilansir dari Dame Cacao, selain bahan tambahan yang menghasilkan rasa manis, kopi juga bisa diracik dengan garam. Garam ini memberikan rasa yang unik dan juga meredam pahitnya kopi.
Kopi asin ini memang tak umum, tapi telah lama menjadi bagian dari tradisi di berbagai negara. Seperti di Turki, calon pengantin wanita harus membuatkan secangkir kopi yang dicampurkan garam untuk calon suami. Tradisi ini memiliki arti bahwa pernikahan tidak selalu manis, sang suami yang menyesap kopi asin ini harus tersebut sebagai indikasi pernikahan yang bahagia.
Racikan kopi dan garam ini juga biasa dikonsumsi oleh pelaut. Karena, manfaatnya dapat tetap terhidrasi dan membuat mereka terjaga.