Ke depan, Wury berharap seluruh peserta dapat berpartisipasi secara aktif dan berbagi pengalaman wawasan dan gagasan demi mencapai visi bersama untuk mewujudkan industri kerajinan yang menjadi kebanggaan bangsa, berdaya saing global serta memberikan manfaat nyata bagi perekonomian dan kesejahteraan masyarakat.
“Program kerja yang disusun dalam rakernas ini hendaknya juga sejalan dengan berbagai program pemerintah yang saat ini terus digalakkan seperti digitalisasi UMKM atau IKM, salah satunya gerakan nasional bangga buatan Indonesia dan gerakan nasional bangga berwisata di Indonesia,” jelasnya.
"Dengan mengucapkan bismillah rakornas Dekranas tahun 2023 secara resmi saya nyatakan dibuka," tutupnya. (int)