Atas kenaikan NTP dan NTN Jatim di akhir 2022 tersebut, Khofifah berharap dapat ditingkatkan kembali pada 2023. Sebab, masih banyak ruang untuk perbaikan yang dapat menguntungkan petani, nelayan, dan masyarakat luas.
"Alhamdulillah selama 2022 kita banyak mencapai prestasi-prestasi. Bahkan kita juga dapat mengendalikan inflasi. Maka saya harap, di tahun baru ini kita bisa memompa semangat yang lebih tinggi untuk meningkatkan capaian yang kita raih," pungkasnya.
"Terima kasih kerjasama semua pihak, Gapoktan, nelayan, pelaku usaha, para kepala daerah dan stake holder lainnya selama 2022 . Mudah-mudahan kita bisa melakukan lebih baik lagi di 2023. Terima kasih sekali lagi," tutup gubernur perempuan pertama Jatim itu. (pstk01)