Komunitas

Startup Alumni ITS, Bionersia Manfaatkan Biogas untuk Atasi Emisi Karbon

Startup Alumni ITS, Bionersia Manfaatkan Biogas untuk Atasi Emisi Karbon
dok siar

 

Semakin besar kandungan metana dari energi biogas, maka akan semakin besar juga energi yang bisa dihasilkan dari biogas tersebut. Biogas juga dinilai lebih aman untuk bumi karena pembakarannya mampu mengurangi emisi gas kaca.

 

Wahyu Nur Handayani, staf administrasi Bionersia, menjelaskan bahwa perusahaan rintisan ini memilki kepedulian terhadap isu-isu lingkungan, terutama pemanasan global. Bionersia sendiri bergerak di bidang energi terbarukan dan khususnya biogas yang berasal dari kotoran sapi.

 

Adapun produk yang ditawarkan Bionersia antara lain generator set (genset) biogas, bio digester atau reaktor, alat purifikasi, dan sistem kontrol berbasis Internet of Things (IoT).

 

Bio digester berfungsi untuk mengolah limbah kotoran sapi menjadi biogas. Butuh dua minggu bagi bio digester untuk mengolah kotoran sapi menjadi biogas. Namun, Wahyu menjelaskan bahwa produk ini berbeda dari bio digester pada umumnya, sebab milik perusahaan mereka bersifat portabel dan dapat berjalan secara otomatis.

Baca Juga : Pj. Ketua TP PKK Jatim Lantik Pj. Ketua TP PKK Bondowoso dan Jombang
Bagikan :