Bumi Pesantren

Ikhtiar Kurangi Kemisikina Pemprov Jatim Launching Program Penguatan Modal UMKM Baznas se-Jatim

Ikhtiar Kurangi Kemisikina Pemprov Jatim Launching   Program Penguatan Modal UMKM Baznas se-Jatim
Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Timur Adhy Karyono meluncurkan program penguatan modal bagi UMKM Baznas se-Jatim di Grand Swiss-belhotel Darmo Surabaya, Kamis (19/09).

"Salah satu strategi atau kebijakan dalam upaya pengurangan kemiskinan adalah bagaimana kita mendorong peningkatan penghasilan atau pendapatan bagi masyarakat miskin. Namun, selain itu juga dengan pemberian bantuan yang sifatnya ekonomis produktif baik berupa akses permodalan maupun bantuan alat produksi," kata Adhy.

 

"Untuk itu, program penguatan modal bagi UMKM yang dilakukan Baznas Jatim ini, sejalan dengan upaya Pemprov Jatim dalam peningkatan pendapatan masyarakat serta memperkuat akses permodalan terutama bagi UMKM. Yang pada akhirnya dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan mengurangi kemiskinan," imbuhnya.

 

Terkait peningkatan pendapatan bagi warga miskin, Adhy menyebut bahwa salah satu pintu masuknya terletak pada penguatan permodalan. Disamping itu pula, pendampingan dan pelatihan juga patut diberikan terutama bagi sektor UMKM. Apalagi sektor koperasi dan UMKM Jatim berkontribusi sebesar 59,18% terhadap PDRB Jatim tahun 2023.

Baca Juga : Syeikh Muhammad Fadil Al Jailani, Cicit Syeikh Abdul Qadir Al Jailani Bakal Rutin Ajarkan Tafsir di Masjid Agung Surabaya
Bagikan :