Bumi Pesantren

Peringati Nuzulul Quran bersama Gus Miftah, Khofifah Ingatkan Pentingnya Literasi di Era Digital

Peringati Nuzulul Quran bersama Gus Miftah, Khofifah Ingatkan Pentingnya Literasi di Era Digital
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa bersama jajaran Forkopimda, Bupati Wali Kota memperingati malam Nuzulul Quran dengan ngaji bareng KH Miftah Maulana Habiburahman atau yang akrab dikenal Gus Miftah di Masjid Nasional Al Akbar Surabaya, Senin (18/4/2022), malam.

Sementara itu, Gus Miftah dalam ceramahnya memberikan pesan khusus untuk anak muda dalam memaknai Nuzulul Quran. Ia menukil tiga ayat dalam Al-Quran yang kemudian ia ulas intisarinya sebagai bekal bagi anak muda di era society 5.0.

 

"Yang pertama anak muda harus memiliki pribadi yang tangguh. Jangan mudah insecure dan under estimated. Punyalah pemikiran Yes we can, karena semua manusia diciptakan punya kelebihan," tegas Gus Miftah.

 

Ia memberikan motivasi bahwa tidak semua anak terlahir dari keluarga kaya. Dan jika itu yang terjadi maka untuk bisa sukses bisa diraih lewat dua cara yaitu selalu kreatif dan terus kerja keras.

 

"Karena anak muda itu harus banyak karya. Jika banyak anak muda yang kreatif, kerja keras dan banyak karya maka insya allah akan lebih  banyak lagi  orang-orang hebat yang terlahir dari Jawa Timur," tegas Gus Miftah.

Baca Juga : Ma’had Aly Pelopor Pendidikan Hijau di Pesantren Indonesia
Bagikan :