Bumi Pesantren

Haul Pertama KH. Moh Sahid Dihadiri Ribuan Jamaah

Haul Pertama KH. Moh Sahid Dihadiri Ribuan Jamaah
Haul Pertama KH. Moh Sahid Dihadiri Ribuan Jamaah

SURABAYA, PustakaJC.co - Masyarakat Nahdlatul Ulama (NU) di Desa Wotan, Kecamatan Panceng, Kabupaten Gresik, menggelar Haul-1 KH. Moh Sahid. Haul ini diselenggarakan untuk mengenang dan mendoakan KH. Moh Sahid, pemangku sekaligus pendiri Yayasan Tarbiyatus Shibyan Wotan, Acara ini berlangsung di halaman Madrasah Tsanawiyah (MTs) Tarbiyatus Shibyan, Desa Wotan, Senin, (17/02/2025).

 

Haul merupakan tradisi umat Islan untuk mendoakan para tokoh yang telah wafat, khususnya mereka yang berjasa dalam syiar agama. KH. Moh Sahid, selain sebagai pendiri Yayasan Tarbiyatush Shibyan Wotan, juga dikenal sebagai sosok yang sangat peduli terhadap pendidikan dan perkembangan agama Islam di Desa Wotan. 

 

Beliau dikenal sebagai pribadi yang rendah hati, bijaksana, dan selalu mengutamakan kepentingan masyarakat.  Oleh karena itu, haul ini bukan hanya sekadar peringatan wafatnya Beliau, tetapi juga sebagai bentuk penghormatan dan rasa syukur atas segala jasa dan pengabdiannya.

Baca Juga : MTQ Internasional ke Empat 2025, Indonesia Juara Umum
Bagikan :