Bumi Pesantren

Muslim di Balkan, Bukti Islam Bagian Sejarah Eropa

Muslim di Balkan, Bukti Islam Bagian Sejarah Eropa
Kota Balkan (dok inside)

 

Pecahnya Yugoslavia dan Perang Bosnia menyebabkan garis batas antara etnis dan agama menjadi semakin tajam. Secara konstitusional, negara dan agama dipisahkan di semua negara Balkan. Namun agama berkembang selama perang dan setelahnya menjadi faktor politik. Agama juga menjadi faktor yang lebih kuat dalam pembentukan identitas.

 

Namun demikian, Islam di Balkan, dengan sikap liberal dan jaringan sosialnya yang kuat, masih bisa lebih baik menangkal kecenderungan kekerasan dan radikalisme apabila dibandingkan di Timur Tengah atau di kota-kota besar di Eropa Barat.

 

Islam juga adalah akar Eropa

Muslim, Kristen, dan Yahudi telah hidup bersama di Eropa Tenggara selama berabad-abad. Meski demikian, Eropa masih kesulitan memahami umat Islam di Balkan sebagai bagian dari benua ini. Mereka tidak dipandang sebagai orang Eropa, tapi dianggap "orang lain", kata penulis Inggris-Pakistan Tharik Hussain. Menurutnya, hal ini karena sebagian besar umat Islam di Balkan hidup di bawah kekuasaan Ottoman.

Baca Juga : Air Sisa Guru: Tradisi Berkah atau Sekadar Kebiasaan?
Bagikan :