Bumi Pesantren

Rekrut Jurnalis Jadi Petugas, Bentuk Komitmen Pemerintah Sampaikan Informasi Haji Secara Utuh

Rekrut Jurnalis Jadi Petugas, Bentuk Komitmen Pemerintah Sampaikan Informasi Haji Secara Utuh
Staf Khusus Menteri Agama Wibowo Prasetyo (foto: MCH 2024/kemenag.go.id)

JAKARTA, PustakaJC.co - Kementerian Agama (Kemenag) kembali merekrut jurnalis media menjadi bagian Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi 1445 H/2024 M. Seperti tahun sebelumnya, para jurnalis bersama pelaksana humas Kemenag tergabung dalam layanan Media Center Haji (MCH) PPIH Arab Saudi.

 

Staf Khusus Menteri Agama Wibowo Prasetyo menyampaikan pelibatan para jurnalis dan pelaksana humas Kemenag dalam PPIH Arab Saudi merupakan wujud komitmen Kemenag untuk memberikan layanan informasi yang utuh dalam penyelenggaraan ibadah haji. Hal ini diugkapkan Wibowo saat menjadi narasumber dalam Bimtek PPIH Arab Saudi 1445 H/2024 M di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta, seperti dilansir dari kemenag.go.id, Minggu, (24/3/2024).

 

“Kementerian Agama melalui Biro Humas, Data dan Informasi, bersama media akan melakukan penyebaran informasi terkait penyelenggaraan haji tahun ini,” ujar Wibowo di Jakarta, Jumat (22/3/2024).

Baca Juga : Apa Saja Fasilitas dan Layanan di PLKI Unit Percetakan Al-Qur'an? Begini Penjelasannya
Bagikan :