Bumi Pesantren

Ragam Pentas MQKN, dari Shalawat Bersama hingga Pertunjukan Silat

Ragam Pentas MQKN, dari Shalawat Bersama hingga Pertunjukan Silat
Penampilan Musikalisasi Puisi dalam MQKN 2023 (dok. kemenag.go.id.)

LAMONGAN, PustakaJC.co - Ribuan santri dari seluruh penjuru Indonesia bertemu di Pesantren Sunan Drajat, Lamongan. Dengan ragam budaya setiap daerah, mereka yang bertemu saling belajar dan bertukar cerita. Ini adalah pemandangan setiap malam yang dapat disaksikan selama gelaran Musabaqah Qira’atil Kutub Nasional (MQKN) 2023.

 

Setiap malam, panitia mengadakan Daily MQKN dengan ragam pentas. Mulai dari malam pembukaan pada 11 Juli 2023 hingga, Jumat (14/7/2023). Demikian dilansir dari kemenag.go.id.

 

Pada Rabu, 12 Juli 2023, Gending Joyo Samudro dari Sunan Drajat menyajikan tembang dan beragam lagu populer yang diminati santri saat ini.

 

Selajutnya, Kamis (13/7/2023) kemarin panitia menggelar Tadarrus Film yaitu Nonton dan Diskusi Film: Jalan Pendidikan Pesantren. Tadarrus Film ini menghadirkan narasumber yang terkait dengan produksi film dan pihak-pihak yang concern terhadap dunia perfilman. Hadir sebagai moderator, Hamzah Sahal. Ia memandu diskusi dengan dengan beberapa narasumber, yaitu: Yahdi Jamhur, Biaty Ahwarumi dan Magdalena Friya.

Baca Juga : Lebih Setahun Dirawat di RS Saudi, Kemenag RI Kawal Kepulangan Jemaah Umrah ke Tanah Air
Bagikan :