Seperti yang tertulis dalam hadist riwayat At-Tirmidzi di mana Rasulullah Shalallahu Alaihi Wassalam pernah bersabda, “Sedekah itu dapat menghapus dosa sebagaimana air itu memadamkan api.”
3. Sedekah Melipatgandakan Pahala
Ada keistimewaan untuk orang-orang yang suka bersedekah. Seperti yang dijanjikan Allah Subhanahu Wa Ta’ala melalui Surat Al Hadid ayat 18. Di mana pahala orang-orang yang suka bersedekah akan dilipatgandakan.
“Sesungguhnya orang-orang yang bersedekah baik laki-laki maupun perempuan dan meminjamkan kepada Allah pinjaman yang baik (bersedekah), niscaya akan dilipat-gandakan (ganjarannya) kepada mereka; dan bagi mereka pahala yang banyak,” (QS. Al Hadid: 18).
Pada umumnya, bersedekah dapat dilakukan kapan saja, namun beberapa ulama mengungkapkan ada waktu terbaik untuk bersedekah saat subuh atau sebelum Matahari mulai terbit. Seperti sedekah subuh, dilakukan setelah shalat subuh. Ulama berpendapat jika sedekah pada waktu subuh memiliki keutamaan yakni menghapus dosa, memudahkan hajat, dan dikabulkannya permintaan.