Bumi Pesantren

Festival dan Peluncuran Kitab Kuning Karya Ulama Banyuwangi

Festival dan Peluncuran Kitab Kuning Karya Ulama Banyuwangi
dok solopost

"Semua karya-karya tersebut terhitung langka dan sedikit yang mengetahuinya. Dengan kita terbitkan lagi ini, kita berharap akan menghilangkan kembali pemikiran para kiai Banyuwangi ini, sekaligus menggugah semangat para santri untuk menulis juga," terang Lukman.

 

Sedangkan pamerannya sendiri bertajuk "Ada kitab kuning di Banyuwangi". Pameran ini memuat khazanah kitab kuning di Banyuwangi. Mulai yang berupa manuskrip, cetak tua, hingga yang terbaru. Selain itu, juga ditampilkan sejumlah fragmen sejarah bagaimana kitab kuning pada khususnya dan umat Islam pesantren pada umumnya di Kabupaten Banyuwangi. 

 

"Dari pameran ini kami ingin menyuguhkan bagaimana kitab kuning di Banyuwangi itu menjadi bagian yang berkaitan erat dengan sejarah dan kehidupan masyarakat Blambangan," ungkap kurator pameran, Ayung Notonegoro. (ayu)

Baca Juga : Asuransi Jiwa Jemaah Haji Reguler 2024 yang Wafat Sudah Dibayarkan, Simak Infonya
Bagikan :